Cara Mengecilkan Perut

Cara mengecilkan perut kita yang buncit, bagaimana ya? Sebuah problem yang umum dan kerap kita temui di lingkungan tentang cara efektif dalam mengurangi lemak di perut. Perut yang buncit itu muncul dikarenakan oleh adanya penimbunan lemak berlebihan pada daerah dibagian perut hingga perut terlihat semakin membuncit atau membesar. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak faktor seperti terlalu banyak menkonsumsi makanan mengandung banyak lemak, atau terlalu banyak tidur, bisa juga faktor usia dan karena jarang berolahraga.


Oleh sebagian orang yang mengutamakan penampilan tubuh ideal, perut yang membesar atau membuncit merupakan masalah sangat serius serta harus cepat di tanggapi.Oleh sebab itulah pada kesempatan ini saya akan mencoba menguraikan tips kesehatan tentang diet sehat dalam metode atau cara mengecilkan perut Anda.

Terdapat banyak cara yang dapat kita terapkan untuk mengatasi perut yang cuncit, dari mengurangi porsi makan sampai olahraga dengan teratur , merupakan cara yang sangat efektif dalam mengecilkan perut buncit ataumengurangi lemak diperut Anda.
Namun bukan itu saja,masih terdapat cara lainnya yang perlu dicoba supaya mendapatkan hasil yang maksimal.Berikut ini adalah beberapa cara dan kiat sehat yang anat efektif dan mungkin bisa dilakukan dalam usahamengecilkan perut Anda:

  1. Jogging : Betul, dengan ber-jogging teratur terbukti sangat efektif dapat mengurangi kadar lemak yg tertimbun di perut Anda. Selain itu cara ini amat mudah untuk dilakukan, murah tanpa biaya dan tanpa peralatan khusus. Selain jogging, juga bisa berjalan-jalan, lari, sprint ataupun olahraga lain yang bertujuan membakar dan mengurangi lemak di perut Anda.
     
  2. Diet Seimbang : Cara lainnya yang sangat efektif dalam mengecilkan perut ialah diet yang seimbang, maksudnya ialah dengan melakukan pengaturan dalam pola makan yang tepat, kurangi konsumsi makanan dengan kadar garam tinggi, makanan yang berkarbohidrat tinggi serta dengan perbanyak konsumsi makanan mengandung serat misalnya sayuran atau buah-buahan.
     
  3. Latihan Kardio : Latihan kardio ialah salah satu cara ampuh dalam mengecilkan perut,latihan kardio tersebut seperti berlari, berenang, bersepeda, treadmil pokoknya perbanyaklan olahraga yang membakar lemak di tubuh semisal jogging yang dijelaskan pada point 1 di atas.
     
  4. Sit up serta Push up : Kedua aktifitas tersebut baik sit up ataupun push up adalah cara classic dan masih bagus untuk mengecilkan perut buncit Anda, dengan melakukan gerakan ini selama 15 menit saja dalam sehari dapat membakar sebagian besar lemak di perut kita. Faktor lain yang didapat dari olah raga ini adalah dapat menambah kadar hormon testosteron, yang jika hormon ini tinggi bisa mengurangi penumpukan pada lemak yang terjadi di perut Anda.
     
  5. Perbanyak Minum Air Putih : Rubah kebiasaan anda yang suka minuman manis-manis dengan minum air putih, mengapa begitu? karena air putih memiliki khasiat dalam memperlancar proses pencernaan serta metabolisme yg terjadi dalam tubuh. Hingga lemak yang susah dicerna oleh tubuh dapat terbuang serta tidak menumpuk. Alasan lain adalah jika kita terlalu banyak meminum yang manis, maka akan mempercepat penumpukan  timbunan lemak.
     
  6. Mengurangi Ngemil : Kebiasaan buruk kita ialah ngemil, kebiasaan ini harus segera dihilangkan segera. Karena menurut beberpa survei yang menyebabkan orang memiliki perut besar itu banyak yang disebabkan karena hobby  ngemil ini.
Jadi pada intinya cara  ini bisa diperoleh dengan mengatur pola makan dan memperbanyak berolahraga hingga tidak terjadi penimbunan lemak pada perut jika Anda mengetahui cara mengecilkan perut.

Advertisement